Bupati Barru Resmikan Gedung PONED dan Serahkan Mobil Ambulance untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

    Bupati Barru Resmikan Gedung PONED dan Serahkan Mobil Ambulance untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

    PUBLIK.CO.ID, BARRU - Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., Ph.D(HC), pada Senin (11/11/2024) meresmikan Gedung Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar (PONED) dan menyerahkan satu unit mobil ambulance di Puskesmas Bojo Baru. Langkah ini merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

    Dalam sambutannya, Bupati Barru menjelaskan bahwa pembangunan gedung PONED dan penyediaan mobil ambulance merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan yang berkualitas, terutama bagi ibu hamil, ibu bersalin, dan bayi baru lahir.

    "Dengan adanya gedung PONED ini, diharapkan pelayanan kesehatan ibu dan anak di wilayah Bojo Baru dapat lebih optimal. Selain itu, mobil ambulance juga akan sangat membantu dalam penanganan kasus-kasus darurat, " ujar Bupati Suardi.

    Bupati Barru juga menekankan pentingnya pelayanan kesehatan yang komprehensif, mulai dari upaya preventif hingga kuratif. Pemerintah daerah telah berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan melalui edukasi kesehatan dan program Posyandu. 

    "Selain itu, dengan adanya BPJS Kesehatan, masyarakat tidak perlu khawatir dengan biaya pengobatan. Pemerintah juga telah menyiapkan Rumah Tunggu di Makassar untuk keluarga pasien yang dirujuk, " tambahnya.

    Gedung PONED yang baru diresmikan dilengkapi dengan berbagai peralatan kesehatan yang dibutuhkan untuk memberikan pelayanan yang optimal. Selain itu, puskesmas juga telah memiliki tenaga kesehatan yang cukup untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

    Dengan adanya mobil ambulance, diharapkan masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Bojo Baru dapat lebih mudah mengakses layanan kesehatan darurat. Bupati Barru juga berharap mobil ambulance yang telah ada sebelumnya dapat dialihfungsikan menjadi mobil jenazah.

    Di akhir sambutannya, Bupati Barru mengajak masyarakat untuk menjaga kondusifitas daerah menjelang Pilkada. Ia meminta masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak.

    pemkab barru
    Achmad. A

    Achmad. A

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Barru Ajak Alumni UNM Dukung Pembangunan...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Barru: Perayaan Maulid Nabi Bukti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Plh Sekda Barru Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah
    Bersama OPD dan Instansi Terkait, Plh Sekda Barru Ikuti Rakord Pengendalian Inflasi di Ruangan Basic Kantor Bupati Barru
    Disambut Haru Unsur OPD Pada Ucapan Selamat Ulang Tahun Bupati Barru diakhir Masa Jabatan

    Ikuti Kami